14 Keindahan Foto Prewedding di Pitaloka Sanur

prewedding

Mendapatkan foto prewedding yang indah bukan hanya di lokasi wisata, bersejarah, ataupun di tempat yang menyatu dengan alam, tapi juga bisa Anda dapatkan di tempat makan atau restoran yang memiliki konsep menarik.

Melakukan foto prewedding di sebuah restoran bisa menjadi alternatif bagi Anda yang tak ingin repot mencari lokasi yang indah dan menarik tapi menginginkan hasil foto yang estetik.

Untuk mendapatkan hasil foto prewedding yang estetik di sekitar restoran, tentunya Anda harus memilih tempat makan yang sesuai dengan konsep prewedding yang Anda inginkan.

Jika belum memiliki inspirasi tentang konsep prewedding, Anda dapat mencari berbagai referensi mengenai konsep prewedding dalam cerita pendek yang ada di website kami.

Seperti contohnya dalam foto yang kami unggah dalam cerita pendek berikut ini, yaitu tentang keindahan foto prewedding di Pitaloka Sanur.

Selain bisa sambil berlibur sebelum menghadapi persiapan pernikahan lainnya, Anda juga bisa mendapatkan foto prewedding yang estetik dan menarik. Dan yang terpenting adalah menghemat biaya.

Seperti kata pepatah “sekali dayung, dua tiga pulau terlampui”. Ya, pepatah tersebut seperti cocok untuk ide prewedding kali ini.

Seberapa Penting Foto Prewedding ?

Sebelum melihat inspirasi tentang konsep foto prewedding, mungkin bagi Anda masih bimbang untuk melakukan foto prewedding atau tidak, Anda dapat membaca ini terlebih dahulu.

Dikutip dari laman siapnikah.org, foto prewedding jelas membutuhkan biaya tambahan di luar biaya pernikahan dan resepsi. Karena itu soal foto pranikah ini banyak yang menanyakan apakah foto ini penting atau tidak.

Ada beberapa alasan mengapa melakukan foto prewedding itu cukup penting untuk dilakukan, diantaranya adalah :

1. Menunjukkan gengsi atau nilai seseorang

Saat ini semakin banyak orang yang menjadikan foto prewedding sebagai penilaian. Terlebih pada pasangan yang berada di kelas menengah ke atas. Foto ini bisa menunjukkan status dan sosial mereka.

Mereka akan membuat hasil foto prewedding sangat bagus dan menarik untuk diperlihatkan kepada keluarga, teman, atau kerabat lain. Namun, sebetulnya Anda tidak perlu memikirkan gengsi serta penilaian orang lain.

Hal itu justru bisa menjadi beban bagi diri sendiri, karena memaksa Anda harus mengeluarkan biaya tinggi. Hal yang paling penting Anda bisa menikmati dan mengabadikan momen indah bersama pasangan.

Anda dapat memilih tempat untuk foto pranikah sesuai kebutuhan dan biaya yang kamu miliki. Misalnya, foto prewedding outdoor di lingkungan alam sekitar seperti laut, taman, perkebunan dan lain sebagainya. Atau Anda juga bisa foto prewedding indoor di studio foto yang menarik dan murah.

2. Momen untuk bersenang-senang dengan pasangan
Sebagian pasangan mungkin akan banyak pikiran saat akan menikah, karena banyaknya hal yang harus merek urus. Untuk mengurangi stress Anda dapat bertemu dan bersenang-senang dengan pasangan, seperti melakukan foto prewedding.

Sembari bersenang-senang Anda bisa menentukan tempat pemotretan, baik outdoor maupun indoor untuk mendapatkan foto prewedding, sekaligus menikmati waktu luang bersama pasangan dengan berkencan, atau jalan-jalan.

Anda dapat mengabadikan momen romantis bersama pasangan dengan melakukan foto prewedding di tempat yang indah. Jangan lupa untuk memadu outfit yang menarik, agar hasilnya menjadi lebih maksimal.

3. Untuk mengabadikan masa-masa indah

Momen sebelum pernikahan merupakan masa-masa indah yang dirasakan pasangan yang saling mencintai. Oleh karena itu, Anda tidak boleh melewatkan kesempatan indah tersebut.

Anda dan pasangan bisa mengabadikan momen bersama pasangan dengan melakukan foto prewedding agar cinta dalam diri kalian terasa semakin kuat.

Yang lebih menariknya lagi, Anda bisa memberikan kado terindah dan spesial dalam pernikahan dengan sebuah foto prewedding yang bisa dikenang selamanya. 

Foto tersebut menjadi bukti atas janji-janji yang telah Anda lewati bersama pasangan. Sehingga, ego Anda dan pasangan tidak melebihi kesabaran dan kasih sayang yang dimiliki.

4. Kebutuhan

Beberapa pasangan calon pengantin melakukan foto prewedding juga untuk memenuhi kebutuhan pernikahannya. Misalnya untuk cetakan undangan, souvenir, serta kebutuhan gedung lainnya. Oleh karena itu, Anda harus memiliki foto prewedding yang menarik.

Dalam hal ini Anda wajib melakukan foto prewedding yang sesuai untuk memenuhi kebutuhan pernikahan. Bisa menggunakan gaun pengantin atau outfit lainnya yang menarik.

5. Untuk mengetahui konsep pakaian
Ketika melakukan foto prewedding, Anda akan mengetahui berbagai konsep foto prewedding yang sesuai. Jadi, Anda memiliki banyak referensi untuk acara pernikahan nanti. Misalnya, gaya tradisional, glamor, kasual, candid, tematis, dan lainnya.

Dari sini dapat disimpulkan, penting atau tidaknya foto prewedding tergantung pada pasangan tersebut. Jika Anda suka mengabadikan momen indah, maka hal tersebut menjadi penting.

Foto Prewedding di Pitaloka Sanur

Setelah mengetahui beberapa alasan penting melakukan foto prewedding, apakah Anda masih bimbang tentang hal yang berkaitan dengan foto prewedding, atau justru semakin tertarik untuk melakukan foto prewedding?

Jika iya, mungkin Anda harus melihat inspirasi mengenai foto prewedding yang estetik dan menarik yang di lakukan hanya di area restoran, seperti di Pitaloka Sanur.

Dikutip dari lama web Bali express, Bagi para pencinta kuliner di Bali, Pitaloka Sanur menjadi destinasi unggulan yang menawarkan konsep kuliner unik dan estetis.

Sebab Pitaloka Sanur menggabungkan kelezatan kuliner Indonesia dengan suasana yang mengagumkan.

Terletak di Jalan Batur Sari No.90, Sanur, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali, restoran ini dengan mudah dijangkau oleh wisatawan lokal maupun mancanegara.

Pitaloka Sanur mengusung konsep klasik bergaya zaman kolonial Belanda, menciptakan suasana yang elegan dan nyaman sehingga cocok untuk melakukan foto prewedding.

Dengan arsitektur yang memukau, dekorasi yang indah, dan bangunan yang didominasi warna putih, restoran ini memancarkan keanggunan dari setiap sudutnya.

Sentuhan seni yang dipadukan menciptakan atmosfer yang menenangkan dan menarik, menjadi latar belakang yang sempurna untuk pengalaman prewedding sambil bersantap yang tak terlupakan.

Restoran ini menawarkan beragam jenis makanan dan minuman, mulai dari hidangan khas Indonesia hingga hidangan internasional yang autentik.

Semua hidangan disajikan dengan penuh cinta dan menggunakan bahan-bahan segar berkualitas tinggi. Harga makanan dan minumannya pun terjangkau, mulai dari Rp20.000 hingga Rp300.000.

Pitaloka Sanur tidak hanya menawarkan hidangan lezat, tetapi juga layanan ramah dan professional. Tempat kuliner ini juga memastikan pengalaman makan yang memuaskan bagi setiap pengunjung.

Restoran ini cocok untuk berbagai acara special, seperti foto prewedding, perayaan ulang tahun, pertemuan bisnis, dan acara romantis lainnya.

Contohnya seperti foto prewedding dari pasangan Leo dan Felli dibawah ini, yang sekitar area restoran Pitaloka Sanur yang indah dan estetik ini.

Konsep yang mereka gunakan telihat sangat elegan dengan busana yang simple, sehingga menghasilkan foto prewedding yang menarik untuk Anda lihat.

Berikut ini 14 keindahan foto prewedding di Pitaloka Sanur yang mungkin dapat menjadi inspirasi untuk foto prewedding Anda suatu hari nanti.

prewedding

prewedding

prewedding

prewedding

prewedding

prewedding

prewedding
prewedding

prewedding
prewedding

prewedding
prewedding

prewedding
prewedding

prewedding
prewedding

prewedding
prewedding

prewedding
prewedding

Share:

More Posts

Send Us A Message